Latest News

TPA ( Tempat Pembuangan akhir ) Menurut ANOF



Kami belajar bahwa menjadi pemulung bukan merupakan hal yang mudah. Untuk memulainya diperlukan suatu mental yang kuat, tahan malu, tahan kondisi cuaca (panas) dalam bekerja. Tidak semua orang mau untuk melakukan hal-hal yang dianggap orang sebagai hal yang buruk. Padahal jika dipikirkan kembali, sebenarnya pemulung bukanlah suatu hal yang buruk. Sebagian dari mereka tetap memiliki etika dalam bekerja dan pekerjaan yang mereka lakukan halal. Selain itu kami menemukan bahwa mereka adalah orang yang mau untuk berusaha, meskipun usaha yang mereka lakukan adalah pemulung. Bagi saya, pemulung lebih baik daripada pengemis yang sekedar meminta uang saja. Mereka mau untuk berusaha mendapatkan uang sesuai dengan kerja yang mereka lakukan. Kami juga belajar bahwa walaupun dengan hasil yang sedikit, mereka tetap mampu untuk bertahan hidup dan hidup dalam kegembiraan. Disini terbukti bahwa uang tidak bisa membeli kebahagiaan.

@ Tps-Benowo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KIM MOJO SURABAYA Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Diberdayakan oleh Blogger.