Latest News

CARA BAYAR ANGSURAN BAF/BUSAN AUTO FINANCE



Buat para pengunjung web kim mojo , ini ada artikel yang menginformsikan bagaimana cara membayar angsuran bussan auto finance melaui ATM atau internet banking.
Berikut langkah-langkahnya:

Untuk para customer yang sudah melakukan pemesanan Kredit Motor Yamaha -  Kredit Motor Murah wilayah Jakarta, Tangerang, Depok, Bekasi dan Bogor yang pembiayaan nya tersebut dibiayai oleh leasing Bussan Auto Finance. Berikut kami sampaikan beberapa Cara pembayaran angsuran Bussan Auto Finance :

Cara Pembayaran Angsuran Bussan Auto Finance
1. KANTOR CABANG BAF TERDEKAT dengan menunjukan kartu pembayaran angsuran kepada kasir yang ditentukan. Hari kerja dan Jam layanan kasir :
Senin - Jumat : pukul 08.30 - 15.00
Sabtu : pukul 08.30 - 11.00
Hari Minggu dan Libur Nasional Tutup

2. KANTOR POS ONLINE dengan menunjukan kartu pembayaran angsuran kepada teller kantor pos tersebut. Hari kerja dan jam layanan kantor pos :
Senin - Kamis : pukul 08.00 - 15.00
Jumat : pukul 08.00 - 11.30
Sabtu : pukul 08.00 - 13.00
Hari Minggu dan Libur Nasional Tutup

3. KASIR BAF, yang ditempatkan di Dealer Resmi Yamaha, Hari kerja dan jam layanan kasir BAF (Dealer Resmi)
Senin - Jumat : pukul 09.30 - 15.00
Sabtu : pukul 09.00 - 11.00
Hari Minggu dan Libur Nasional Tutup

4. BANK BNP (BANK NUSANTARA PARAHYANGAN), Hari kerja dan jam layanan :
Senin - Jumat : pukul 08.30 - 12.00
Hari Sabtu, Minggu dan Libur Nasional Tutup

5. BANK BRI, Dengan menunjukan kartu pembayaran angsuran kepada teller Bank BRI. Hari kerja dan jam layanan :
Senin - Jumat : pukul 08.30 - 12.00
Hari Sabtu, Minggu dan Libur Nasional Tutup

6. ATM BRI
Tata cara pembayaran angsuran Bussan Auto Finance melalui ATM BRI adalah sebagai berikut :
Masukan Kartu ATM
Masukan PIN
Pilih menu Transaksi Lain
Pilih menu Pembayaran
Pilih menu Cicilan Motor
Pilih menu BAF - Busan
Masukan Nomor Kontrak
Muncul info pembayaran,
Periksa Kembali Data Anda, Jika sudah yakin data nya benar
, maka Pilih Benar / Bayar

7. BRI ONLINE (Bagi Anda yang sudah terdaftar di BRI i-Banking)
Tata cara pembayaran angsuran Bussan Auto Finance melalui BRI Online adalah sebagai berikut :
Silahkan Login terlebih dahulu
Pilih pada menu di atas Pembayaran dan Pembelian
Pilih pada menu disamping Angsuran Tagihan
Masukan Nomor Rekening Pinjaman
Pilih Kirim
Masukan Nomor Token yang sudah Anda terima di nomor Handphone yang terdaftar
Periksa Kembali Data Anda, Jika sudah yakin dengan kecocokan data yang akan Anda bayarkan
, lalu Pilih Kirim

8. TOKO ALFAMART dengan menunjukan kartu pembayaran angsuran kepada kasir Alfamart, pembayaran bisa dilakukan dengan tunai maupun non tunai (Debit BCA, BNI debit, BNI prepaid, Mandiri Prabayar, dan Flazz), Hari kerja dan jam layanan tergantung masing - masing toko / outlet.

9. ATM BCA
Tata cara pembayaran angsuran Bussan Auto Finance melalui ATM BCA adalah sebagai berikut :
Masukan Kartu ATM
Masukan PIN
Pilih menu Transaksi Lain nya
Pilih menu Pembayaran
Pilih menu Layar Berikut
Pilih menu Lain - Lain
Pilih YA
Masukan Nomor Rekening Perusahaan atau Kode Perusahaan, yaitu : 720021
Masukan Nomor Pelanggan
Periksa Kembali Data Anda, Jika Data yang Anda masukan sudah Benar
, lalu pilih Benar
** Slip atau struk yang keluar dari mesin ATM alangkah lebih baiknya Anda fotocopy, lalu simpanlan struk asli dan fotocopy tersebut untuk menjaga suatu hal yang tidak Anda inginkan, karena tinta yang tertulis pada slip / struk ATM tidak akan bertahan lama.

Cara pembayaran angsuran Bussan Auto Finance yang kami jelaskan diatas, kami kumpulkan berdasarkan pernyataan dan pengalaman para customer, adapun kebenaran data tersebut kami kembalikan kepada Anda pada saat mencobanya, Jika ada kesalahan atau kekeliruan dalam penulisan cara atau metode diatas adalah faktor ketidaksengajaan personal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KIM MOJO SURABAYA Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Diberdayakan oleh Blogger.