Latest News

Beginilah Cara Ujian Online Nanti

kimmojo-Surabaya.
Pemerintah Kota Surabaya memberikan garansi 100 ribu persen ujian nasional (UN) di Surabaya lancar, tidak terganggu masalah teknis seperti internet down, dan gangguan server.

"Wali murid tidak perlu kuatir dan anak-anak peserta UN tidak perlu resah pada jaringan karena sudah saya garansi 100 ribu persen. Peserta UN tidak akan terganggu karena pengerjaan UN secara online memakai server sekolah masing-masing," kata Drs. Sudarminto, M.Pd Kepala Bidang Pendidikan Menengah dan Kejuruan Dinas Pendidikan Kota Surabaya.

Sudarminto juga mengatakan, server yang ada di 54 sekolah di Surabaya sudah tervalidasi dengan baik. Karena jika sekolah memiliki server yang tidak kuat saat pelaksanaan UN akan langsung didelete.

Selain itu, lanjut dia, para teknisi juga sudah berkali-kali diberi pelatihan dan pembinaan hingga sekarang sudah dalam tahap ready atau penyempurnaan sistem.

Untuk teknis pelaksanaan, Sudarminto menjelaskan, peserta UN akan mengerjakan soal secara offline. Pertama soal ujian akan didownload langsung dari Puspendik Jakarta setengah jam sebelum mengerjakan soal. Saat siswa mulai mengerjakan soal, sistem online dengan pusat akan dihentikan dan langsung diambil alih oleh server sekolah. Kemudian soal yang sudah dikerjakan peserta UN akan diupload oleh petugas yang sudah ditunjuk ke Puspendik Jakarta.

"Jadi tidak perlu kuatir soal gangguan hacker, jaringan lemot karena lokasi network di sekolah masing-masing. Soal juga tidak akan kuatir bocor," ujar dia. sumber : Suara Surabaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KIM MOJO SURABAYA Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Diberdayakan oleh Blogger.