Latest News

2 Virus Bermanfaat diberikan Kominfo Surabaya

Suasana saat pembinaan KIM ,foto Ida Kim Perak Barat

kimmojo - Ruang pertemuan Kominfo Kota Surabaya yang berada di lantai 5 menjadi jujukan untuk mengadakan pembinaan terhadap 154 KIM se Surabaya. Pembinaan yang dilaksanakan selama 3 hari yang terbagi 3 sesi di buka oleh Dra.Sri Puri Surjandari. S.Msi selaku kepala bidang Informasi dan Komunikasi Publik Kominfo Kota Surabaya. Selasa, 8/8/18.

Dengan mengahadirkan dua  narasumber Hadi Santoso  soerang penulis dan blogger yang aktif di media cetak maupun media sosial dan Dr. Yuyung Abdi sang Fotografer yang tak asing lagi karena hasil karyanya yang mendunia.

" Dalam menulis hendak judul harus di perhatikan dan jangan terlalu panjang" kilah Hadi di sela wejangannya di depan para pegiat informasi.

Begitu pula dengan dengan Dr. Yuyung Abdi berikut petikan pencerahannya" Bagaiamana caranya kita memotret jika ada kegiatan yang melibatkan banyak orang? Baiknya memotret dari atas mengapa? karena jika kita memotret dari atas maka akan di dapatkan perbedaan persepektifnya kelihatan seluruhnya".

" Maka dari itu saya anjurkan jika mengambil gambar baiknya dari berbagai sisi, atas, bawah, samping kiri dan samping kanan. Dan ini akan memperkaya foto kita sehingga  jika orang melihat maka tidak akan bosan, jika mengambil hanya satu sisi saja maka tidak ada variasi atau sesuatu yang istimewa "  Sambungnya lagi di sela berbicara di depan audiens.

Semoga dengan diadakan kegiatan ini menambah pundi-pundi ilmu para pegiat KIM Kota Surabaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KIM MOJO SURABAYA Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Diberdayakan oleh Blogger.