Latest News

PPS Mojo Gelar Sosialisasi Dan Pendidikan Pemilih

Kimmojo-Menjelang akhir tahun  201 serta menyongsong tahun 2019. Pesta demokrasi tinggal beberapa bulan lagi, terhitung hari ini 104 hari lagi . Rakyat Indonesia akan melakasanakan pesta demokrasi dengan mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS)  di wilayahnya masing-masing.
Akan tetapi untuk melaksanakan ini semua, tentunya melalui beberapa tahapan. Untuk saat ini adalah sudah memasuki tahapan Pengadaan/Distribusi Logistik dan Kampanye Caleg, CAPRES.

Berlokasi di kediaman Ketua RW 04 , Drs. H. Huntung sebanyak 9 Ketua RT dan staf RW hadir untuk mengikuti acara ini. Materi yang di berikan oleh PPS adalah memberikan informasi mengenai teknis pelaksanaan dan pendidikan pemilih.

Disini PPS memberikan kusioner yang harus di isi oleh peserta dengan soal dsn pertanyaan yang sama, kuisioner di berikan sebanyak dua kali sebelum dan sesudah. Dengan tujuan PPS bisa menilai sampai di mana pegetahuan para paserta baik sebelum dan sesudah sosialisasi.

Hasil yang di dapat memang terlihat dari nilai kuisioner. Sebelum sosialisasi peserta sedikit bingung dalam mengerjakan soal kuisioner akan tetapi setelah sosialisasi peserta dengan mudahnya menyelesaikan pertanyaan.

Kedepan kegiatan ini terus di lakukan ke wilayah lain  agar para penyelenggara pemilu di tingkat Kelurahan dapat menyelesaikan tugasnya dalam mensukseskan Pemilu 2019 yang akan di laksanakan secara serentak tanggal 17 April 2019.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KIM MOJO SURABAYA Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Diberdayakan oleh Blogger.