Latest News

Menumbuhkan Perekonomian Lokal Dengan Mengolah Limbah Rumah Tangga

Kimmojo, menumbuhkan perekonomian lokal merupakan suatu hal yang harus dilakukan, agar bisa memberikan kesejahteraan pada lingkungan masyarakat, seperti yang dilakukan oleh kader lingkungan RT2 RW10 kelurahan mojo melalui inisiatifnya, kreasimya dan kreatifitasnya memanfaatkan limbah rumah tangga yang berasal dari minyak goreng bekas, yang berbahaya bagi manusia dan lingkungan.


Gagasan atau ide kreatif ini tercipta saat seringnya melihat pelaku usaha yang berada di kampungnya membuang limbah minyak goreng bekas ke saluran, aktifitas tersebut dilakukan berulang-ulang hingga membuat kader lingkungan RT2 RW10 gerah geram, tiap ajang temu kreasi dan kreatifitas kader lingkungan jadikan pembahan utama limbah minyak goreng bekas dan terwujudlah keinginan bersama dalam mencipta dan memproduksi produk yang memiliki nilai ekonomis serta memiliki nilai jual.



"Limbah minyak goreng bekas atau lebih dikenal masyarakat Surabaya minyak jelantah ternyata dapat diolah berbagai produk, mulai dari lilin, sabun dan biodiesel serta bisa menjadi pengganti oli, pelumas barang-barang berkarat atau minyak untuk menyalakan api dan masih banyak lagi kegunaannya maupun manfaatnya" ungkap ibu Reni Andrey berkerudung warna abu yang  menghias paras ayunya.



Proses pembuatan cukup sederhana (tonton videonya) lilin tersebut bisa dibuat beraneka ragam bentuk, ornamen, corak maupun warna yang menarik seperti warna merah, kuning, hijau dan biru tergantung imajinasi kreasi sang pembuat, warga lingkungan RT2 RW10 bisa mengerjakan dan memproduksi lilin dirumahnya masing-masing. 



Dari sinilah gagasan itu lahir menamakan jalan kalidami gang 6 sebagai "kampung lilin" atas kesepakatan bersama, dukungan dan motivasi dari ketua RW10 bapak Ir. Gunanto ikut mewarna dalam kebersamaan warganya, sehingga diharapkan bisa menumbuhkan perekonomian lokal kampung lilin.



Dkumtasi/PnulisCakpul/kampoengsamba
Kimmojo





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KIM MOJO SURABAYA Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Diberdayakan oleh Blogger.